GBPUSD : Sterling Berkonsolidasi Menanti Dukungan Data

Data Refinitiv menunjukkan, bahwa penurunan suku bunga BOE di bulan Mei saat ini sudah diperkirakan oleh pasar, meskipun hal ini tampak terlalu optimis. Dan ada sebagian lainnya meyakini, BOE baru akan mulai menurunkan suku bunga pada bulan Agustus. Hal ini bukan tanpa dasar, karena sewaktu inflasi meningkat, BOE saat itu dinilai terlambat mengambil kebijakan moneter. Pendapat mereka mengenai kapan waktu yang aman untuk membiarkan suku bunga turun jelas dipengaruhi oleh kelambanan mereka dalam menaikkan suku bunga.

Tingkat inflasi tahunan di Inggris melambat menjadi 3,9% pada November 2023, terendah sejak September 2021, dari 4,6% pada bulan Oktober dan jauh di bawah perkiraan sebesar 4,4%. Inflasi inti tahunan juga turun menjadi 5,1%, terendah sejak Januari 2022. Namun, pasar tenaga kerja Inggris mungkin terus menyusut, dan pertumbuhan upah pada tahun 2024 mungkin lebih fleksibel.

Mungkin diperlukan waktu bagi MPC untuk mengubah pendiriannya. Bahkan pada rapat bulan Desember lalu, 3 dari 9 anggota Komite memberikan suara untuk kenaikan suku bunga lebih lanjut. Oleh karena itu, jalan yang harus ditempuh masih panjang sebelum sebagian besar mendukung penurunan suku bunga.

Di pasar FX, setelah perdagangan tipis selama sesi Asia, GBPUSD berbalik turun di bawah 1,2700 menjelang pembukaan sesi Eropa, karena penguatan dolar AS, dan dapat segera menguji ambang batas di 1,2672. Suasana pasar safe-haven sebelum rilis data penting minggu ini menyulitkan GBPUSD untuk mempertahankan posisinya. Karena kurangnya data yang dirilis hari ini,  pasar kemungkinan sedikit tenang. Oleh karena itu, minat risiko mungkin menjadi pendorong utama tren ini, karena investor sedang menunggu dorongan baru pada akhir pekan ini.

Pasar saat ini memperkirakan, bahwa indeks harga konsumen AS pada bulan Desember yang diumumkan pada hari Kamis akan turun dari 4% menjadi 3,9% dan tingkat inflasi secara keseluruhan akan meningkat dari 3,1% menjadi 3,2%. Jika data sesuai ekspektasi, penurunan indeks harga konsumen inti bisa saja melebihi data keseluruhan, karena menghilangkan faktor fluktuasi inflasi dan menandakan kebijakan pelonggaran akan terus berlanjut.

Di Inggris, sebelum data GDP terbaru dirilis pada hari Jum’at, GBP mungkin dapat  diperdagangkan dalam penurunan. Pasar sekarang memperkirakan bahwa perekonomian Inggris akan tumbuh sebesar 0,2% pada bulan November, yang dapat memberikan dorongan kepada Sterling. Namun, tanda-tanda bahwa Inggris akan terhindar dari resesi mungkin akan memberikan dukung bagi Sterling.

Tinjauan Teknis

GBPUSD, masih diperdagangkan dalam rentang terikat, setelah gagal untuk bergerak lebih tinggi pada pekan lalu, bias intraday cenderung bergerak negatif.  Namun demikian, penurunan dan penembusan 1.2610 akan membawa koreksi lebih dalam ke support 1.2499. Pada sisi positifnya, penembusan tegas terhadap 1,2770 akan menyamakan posisi puncak 1,2826 dan pergerakan di atas level ini akan mengkonfirmasi lanjutkan pergerakan reli keseluruhan dari 1,2036.

GBPUSD, H4

Klik disini untuk mengakses Kalender Ekonomi

Ady Phangestu

Market Analyst – HF Educational Office – Indonesia

Disclaimer : Materi ini disediakan sebagai bentuk komunikasi dan informasi semata, bukan sebagai riset investasi independen. Kami tidak merekomendasi investasi atau saran untuk membeli atau menjual instrumen keuangan apa pun. Semua informasi yang disajikan berasal dari sumber yang terpercaya dan bereputasi baik. Segala informasi yang memuat indikasi kinerja masa lalu, bukan merupakan jaminan atas kinerja masa depan yang bisa diandalkan. Pengguna harus menyadari, bahwa segala investasi dalam Produk dengan Leverage memiliki tingkat ketidakpastian tertentu dan bahwa segala investasi sejenis ini, melibatkan risiko tingkat tinggi yang kewajiban dan tanggung jawabnya semata-mata ditanggung oleh pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari investasi apa pun yang dilakukan berdasarkan informasi ini. Dilarang untuk memproduksi ulang atau mendistribusikan informasi ini, tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.

Peringatan Risiko : Perdagangan Produk dengan Leverage seperti Forex dan Derivatif mungkin tidak cocok bagi semua investor, karena mengandung risiko tingkat tinggi atas modal Anda. Sebelum melakukan perdagangan harap pastikan, bahwa Anda memahami sepenuhnya kandungan risiko yang terlibat, dengan mempertimbangkan tujuan investasi dan tingkat pengalaman Anda dan bila perlu carilah saran dan masukan dari pihak independen.