EMAS : Antara Suku Bunga Tinggi Lebih Lama dan Tensi Global

Trading Leveraged Products is Risky

XAUUSD – untuk pertama kalinya sejak bulan Mei, harga emas melonjak di atas $2.000/oz bulan lalu, karena tensi geopolitik dan ketidakpastian ekonomi. Meskipun tesis The Fed yang lebih tinggi untuk jangka waktu yang lebih panjang akan membatasi kenaikan tersebut, namun premi risiko perang akan mempertahankan harga emas.

Pada awal Oktober, emas jatuh ke level terendah sekitar $1,810/oz sebagai antisipasi kenaikan suku bunga AS sebelum akhir tahun yang dipicu oleh pengumuman data pekerjaan AS yang positif. Menyusul dimulainya perang Israel-Hamas pada tanggal 7 Oktober, harga emas segera berbalik arah dan mendekati rekor hampir $2.075 yang dicapai pada tahun 2020.  Jika ketegangan di Timur Tengah meningkat, harga emas mungkin akan terus menguat kembali.

Kenaikan suku bunga riil, yang seringkali menjadi faktor utama yang mendorong harga logam mulia tanpa bunga, tidak mempunyai pengaruh yang sama dengan permintaan terhadap aset yang lebih aman. Suku bunga riil meningkat sejak dimulainya perang Israel-Hamas, yang merupakan rekor baru sejak tahun 2007. Pada bulan Oktober, indeks tertimbang perdagangan dolar AS mencapai level tertinggi dalam 11 bulan. Secara umum, suku bunga yang lebih tinggi dan dolar yang lebih kuat berdampak buruk bagi emas. Meskipun mengalami kenaikan, logam mulia tetap bertahan dengan baik, dengan peran yang lebih besar dipengaruhi oleh ketegangan global. Namun, narasi kebijakan Fed yang lebih tinggi untuk jangka waktu yang lebih panjang akan menjaga reli emas tetap terkendali.

Tinjauan Teknis

XAUUSD [H8] tertahan sementara pada level harga 2009.42; mendapatkan bulan terbaiknya sejak krisis perbankan pada bulan Maret. Reli untuk sementara dibatasi oleh 2009.42, namun pergerakan di atas level ini akan mengkonfirmasi perpanjangan rebound 1810.48 dengan kemungkinan untuk menguji resistance 2022.26; 2048.16 dan puncak 2079.28. Harga saat ini bergerak di atas rata-rata EMA 26, RSI menjauh dari level over bought dan MACD pada zona beli dengan bias divergensi mulai terlihat.

Pada sisi negatif, pergerakan di bawah support minor 1969.84 menandakan jeda reli dengan kemungkinan untuk menguji level psikologis 1950.00 terlebih dahulu.​

Klik disini untuk mengakses Kalender Ekonomi

Ady Phangestu

Market Analyst – HF Educational Office – Indonesia

Disclaimer : Materi ini disediakan sebagai bentuk komunikasi dan informasi semata, bukan sebagai riset investasi independen. Kami tidak merekomendasi investasi atau permintaan untuk membeli atau menjual instrumen keuangan apa pun. Semua informasi yang disajikan berasal dari sumber yang terpercaya dan bereputasi baik. Segala informasi yang memuat indikasi kinerja masa lalu, bukan merupakan jaminan atau indikator atas kinerja masa depan yang bisa diandalkan. Pengguna harus menyadari, bahwa segala investasi dalam Produk dengan Leverage memiliki tingkat ketidakpastian tertentu dan bahwa segala investasi sejenis ini, melibatkan risiko tingkat tinggi yang kewajiban dan tanggung jawabnya semata-mata ditanggung oleh pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari investasi apa pun yang dilakukan berdasarkan informasi yang disediakan dalam informasi ini. Dilarang untuk memproduksi ulang atau mendistribusikan informasi ini, tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.

Peringatan Risiko : Perdagangan Produk dengan Leverage seperti Forex dan Derivatif mungkin tidak cocok bagi semua investor, karena mengandung risiko tingkat tinggi atas modal Anda. Sebelum melakukan perdagangan harap pastikan, bahwa Anda memahami sepenuhnya kandungan risiko yang terlibat, dengan mempertimbangkan tujuan investasi dan tingkat pengalaman Anda dan bila perlu carilah saran dan masukan dari pihak independen.