Pandangan Teknis GBPAUD (25-29/01/2021)

Optimisme dimulainya vaksinasi COVID-19, masih menjadi sentiment positif bagi Inggris.  Harapan percepatan vaksinasi dan pengendalian pandemi masih menjadi fokus bagi investor.  Untuk ekonomi dan populasi, ini akan menyiratkan penghapusan banyak pembatasan karantina dan kesempatan untuk kembali ke kehidupan yang normal. Namun, ini mungkin akan terjadi paling cepat pada Q2. Minggu ini, Inggris dijadwalkan akan merilis banyak laporan menarik, tentang ketenagakerjaan untuk November dan Desember 2020, yang akan menjadi taruhan bagi Pound.

D1 – Rebound GBPAUD dari 1,7414 masih melanjutkan pergerakan naik di atas EMA 20 hari (white line)dan saat ini dekat dengan EMA 50 hari (orange), dengan proyeksi lanjutan untuk EMA 100(blue line) sedikit dibawah 1,8000. Divergensi dan double bottom menjadi point taruhan untuk kebangkitan pasangan ini selanjutnya.  Penembusan pada level 1,8000 akan menargetkan EMA 200 sebagai resistance dinamis. Dukungan datang dari garis ADX yang mulai menukik ke atas dari level 25, yang mengisyaratkan pertumbuhan momentum, walaupun +DMI belum begitu kuat sepanjang yang terlihat. 

H4– Bias naik dan divergensi telah mengangkat harga secara teknis pada EMA 200 (red line), kenaikan lebih kanjut harus dibuktikan melalui penembusan minor resistance 1,7790 untuk proyeksi 1,8000. Indikasi ADX masih menyiratkan konsolidasi akan berlanjut di bawah level 25. Gelombang naik yang terlihat masih cenderung pendek dengan sudut kemiringan 18°, jadi terlihat belum kuat dan terbatas. Jika kenaikan masih tertahan pada 1,7790, bisa dipastikan konsolidasi akan diperpanjang hingga ke 1,7582 dan 1,74160.

Klik disini untuk mengakses Kalender Ekonomi

Ady Phangestu

Market Analyst

Disclaimer : Materi ini disediakan sebagai komunikasi pemasaran umum dengan tujuan hanya sebagai informasi semata dan bukan sebagai riset investasi independen. Di dalam komunikasi ini tidak mengandung saran maupun rekomendasi investasi atau permintaan dengan maksud untuk pembelian atau penjualan instrumen keuangan apa pun. Semua informasi yang disajikan berasal dari sumber yang terpercaya, bereputasi baik. Segala informasi yang memuat indikasi kinerja masa lalu bukan merupakan jaminan atau indikator atas kinerja masa depan yang bisa diandalkan. Pengguna harus menyadari, bahwa segala investasi dalam Produk dengan Leverage memiliki tingkat ketidakpastian tertentu dan bahwa segala investasi sejenis ini melibatkan risiko tingkat tinggi yang kewajiban dan tanggung jawabnya semata-mata ditanggung oleh pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari investasi apa pun yang dilakukan berdasarkan informasi yang disediakan dalam komunikasi ini. Dilarang produksi ulang atau mendistribusikan lebih lanjut komunikasi ini tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.

Peringatan Risiko : Perdagangan Produk dengan Leverage seperti Forex dan Derivatif mungkin tidak cocok bagi semua investor karena mengandung risiko tingkat tinggi atas modal Anda. Sebelum melakukan perdagangan, harap pastikan bahwa Anda memahami sepenuhnya kandungan risiko yang terlibat, dengan mempertimbangkan tujuan investasi dan tingkat pengalaman Anda dan bila perlu carilah saran dan masukan dari pihak independen.