USOil, H4
USOil kembali rebound di atas $100 /barel, setelah bank sentral China mengatakan akan mendorong kebijakan moneter untuk mendukung ekonomi yang terkena tindakan penguncian. Pasar kembali mewaspadai perang Ukraina, saat Menteri Luar Negeri Rusia Sergey Lavrov memperingatkan, bahwa konflik di Ukraina berisiko meningkat menjadi Perang Dunia III, dan dunia tidak boleh meremehkan risiko “serius” perang nuklir yang dapat ditimbulkan terhadap Ukraina. Ditambah dengan kekhawatiran prospek pertumbuhan mengakibatkan pasar saham AS Kemarin kembali ke sisi negatif, dengan penurunan Nasdaq -3,95%.
Rebound harga minyak terjadi di tengah apresiasi dolar AS dan peningkatan persediaan minyak mingguan API untuk pekan yang berakhir 22 April 2022 lebih besar dari perkiraan 4,78 juta barel, dibandingkan penurunan 2 juta barel dan 4,49 juta barel untuk minggu sebelumnya. Namun, laporan API menunjukkan, bahwa stok bensin turun 3,9 juta barel, mengawasi laporan stok EIA yang akan dirilis hari ini. Diperkirakan akan meningkat sebesar 2,16 juta barel dari -8,02 juta barel pada pekan sebelumnya.
Ikhtisar teknis harga minyak telah membentuk pola segitiga sejak Rusia menginvasi Ukraina. Ini menunjukkan perilaku harga dalam menanggapi situasi ketidakpastian, termasuk berbagai pergerakan harga USOil dalam jangka waktu 4 jam, harga sekarang tertahan di bawah garis MA200 yang konvergen dengan garis MA50, sedangkan MACD naik di dekat garis nol. MA200 naik, itu berarti mengkonfirmasikan harga menembus segitiga. Akan ada resistance selanjutnya di zona high April di 110,00. Sebaliknya jika harga kembali berayun ke bawah., akan ada garis support di garis bawah di zona 95,00.
Klik disini untuk mengakses Kalender Ekonomi
Chayut Vachirathanakit
Market Analyst – HF Educational Office – Thailand
Disclaimer : Materi ini disediakan sebagai komunikasi pemasaran umum dengan tujuan hanya sebagai informasi semata dan bukan sebagai riset investasi independen. Di dalam komunikasi ini tidak mengandung saran maupun rekomendasi investasi atau permintaan dengan maksud untuk pembelian atau penjualan instrumen keuangan apa pun. Semua informasi yang disajikan berasal dari sumber yang terpercaya, bereputasi baik. Segala informasi yang memuat indikasi kinerja masa lalu bukan merupakan jaminan atau indikator atas kinerja masa depan yang bisa diandalkan. Pengguna harus menyadari, bahwa segala investasi dalam Produk dengan Leverage memiliki tingkat ketidakpastian tertentu dan bahwa segala investasi sejenis ini melibatkan risiko tingkat tinggi yang kewajiban dan tanggung jawabnya semata-mata ditanggung oleh pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari investasi apa pun yang dilakukan berdasarkan informasi yang disediakan dalam komunikasi ini. Dilarang produksi ulang atau mendistribusikan lebih lanjut komunikasi ini tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.
Peringatan Risiko : Perdagangan Produk dengan Leverage seperti Forex dan Derivatif mungkin tidak cocok bagi semua investor karena mengandung risiko tingkat tinggi atas modal Anda. Sebelum melakukan perdagangan, harap pastikan bahwa Anda memahami sepenuhnya kandungan risiko yang terlibat, dengan mempertimbangkan tujuan investasi dan tingkat pengalaman Anda dan bila perlu carilah saran dan masukan dari pihak independen.