Teknikal USDIndex

Dolar mempertahankan performa menguat sejak 9 Maret – 20 Maret, kemudian dijual secara dramatis. Jalur pertukaran mata uang Fed, yang ditawarkan pada operasi 7 hari ke beberapa bank sentral, mungkin yang menjadi sebab pembalikan tajam tersebut.

Ada skenario lain yang menyebabkan penurunan nilai tukar USD yang dihubungkan dengan selera resiko yang tercermin dalam bouncing pada pasar ekuitas. Indikator teknis  MACD dan  Stochastic, telah menolak dolar terhadap semua mata uang utama. USDIndex Weekly

Indeks Dolar turun pekan lalu, sebesar 4,4%, yang merupakan salah satu penurunan mingguan terbesar sejak 1980. Dolar telah naik dari level terendah satu setengah tahun pada 9 Maret  94,65 ke level tertinggi tiga tahun pada 20 Maret 103.00. Penurunan minggu lalu menelusuri lebih dari setengah kenaikan itu  98,80 yang juga bertepatan dengan rata-rata pergerakan 20 hari. USDIndex Daily

Sasaran retracement berikutnya 61,8%FR  dekat 97,85, dengan rata-rata bergerak 200 hari  di 98,00. Terobosan targetnya 96,60. MACD dan RSI berbalik lebih rendah dari wilayah yang terlalu luas minggu lalu. Bollinger Band bawah dekat 94,00.

USDindex H4

Pada periode 4 jam terlihat harga berada di bawah rata-rata bergerak MA 200, dengan kemungkinan penurunan lebih lanjut mengejar tingkat support 97,50 namun sebelumnya level 61,8% FR adalh level terdekat pendaratan harga. Support lanjutan berada pada kisaran harga 96,60. Tingkat resistance 99,00 dan 100,00. RSI menunjukan oversold tetapi belum ada konfirmasi naik pada MACD yang masih berada pada zona jual. Trend terlihat masih dikuasai beruang.

Ady Phangestu

Analyst – hfindonesia

Disclaimer : Materi ini disediakan sebagai komunikasi pemasaran umum dengan tujuan hanya sebagai informasi semata dan bukan merupakan riset investasi independen. Di dalam komunikasi ini tidak bermuatan atau harus dianggap memuat saran investasi atau rekomendasi investasi atau permintaan untuk maksud pembelian atau penjualan instrumen keuangan apa pun. Semua informasi yang disajikan berasal dari sumber yang terpercaya dengan reputasi yang baik dan segala informasi yang memuat indikasi kinerja masa lalu bukan merupakan jaminan atau indikator atas kinerja masa depan yang bisa diandalkan. Pengguna mengakui bahwa segala investasi dalam Produk dengan Leverage memiliki tingkat ketidakpastian tertentu dan bahwa segala investasi sejenis ini melibatkan risiko tingkat tinggi yang kewajiban dan tanggung jawabnya semata-mata ditanggung oleh pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari investasi apa pun yang dilakukan berdasarkan informasi yang disediakan dalam komunikasi ini. Dilarang produksi ulang atau mendistribusikan lebih lanjut komunikasi ini tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.

Peringatan Risiko : Perdagangan Produk dengan Leverage seperti Forex dan Derivatif mungkin tidak cocok bagi semua investor karena mengandung risiko tingkat tinggi atas modal Anda. Sebelum melakukan perdagangan, harap pastikan bahwa Anda memahami sepenuhnya kandungan risiko yang terlibat, dengan mempertimbangkan tujuan investasi dan tingkat pengalaman Anda dan bila perlu carilah saran dan masukan dari pihak independen.