Sentimen Ekonomi Uni Eropa Membaik, Masa Depan Brexit dan FOMC

Indikator Sentimen Ekonomi membaik karena sentimen industri meningkat,sentimen jasa stabil. Prospek pertumbuhan semakin baik, tetapi dampak coronavirus menjadi perhitungan sebagai risiko penurunan

Dibandingkan dengan survei zona eropa lainnya yang telah keluar bulan ini, Lembaga Survey ESI secara mengejutkan optimis dengan peningkatan menjadi 102,8 dari 101,3. Prospek industri Jerman dan Prancis, lebih optimis  dan tidak pesimis terhadap perkembangan produksi baru-baru ini. Ini adalah tanda-tanda bahwa bagian bawah dalam manufaktur sekarang semakin menguat. Memang ini hanya angka dari hasil lembaga survey dan optimisme yang berlebihan bisa berumur pendek ditengah ketidakpastian dampak virus korona terhadap ekonomi global yang semakin meningkat.

Tingkat pengangguran  turun ke 7,4% pada bulan Desember, terendah dalam 1 dekade terakhir. Sementara perbaikan di pasar tenaga kerja  melambat selama beberapa kuartal terakhir, pertumbuhan pekerjaan bertahap memberikan daya tarik  bagi sektor jasa zona eropa dan akan terus berlanjut di bulan-bulan mendatang karena ekspektasi bisnis masih relatif optimis.

Nilai plus yang menjadi perhatian bagi ECB adalah bahwa ekspektasi harga jual perlahan-lahan meningkat kembali dibandingkan dengan beberapa bulan terakhir. Core Inflation telah melonjak mendekati 1,3% dan pemulihan inflasi mendekati sasaran.

Untuk sementara di Q1 2020 mungkin  tidak akan ada pertumbuhan yang spektakuler, memang  tanda-tanda pemulihan sudah mulai terlihat namun masih kabur. Ditengah optimisme ini, perlahan mengikis isu  resesi manufaktur  zona eropa yang diperkirakan akan berakhir dalam beberapa bulan ke depan. Pertumbuhan ekonomi memang masih tertatih dan membutuhkan proses perbaikan secara bertahap.

EURUSD, Daily.

Hari Jum’at pekan lalu, EURUSD ditutup menguat pada harga 1,1090 pada area konsolidasi di bawah 10 pips, round number 1,1100. Secara teknis, harga masih bergerak di bawah rata-rata 120 hari dan 200 hari. Oversold yang ditunjukan RSI, diaplikasikan oleh buyer pada pembukaan sesi London. Dimana harga bergerak total sebesar 78 pips sampai dengan penutupan. MACD belum memberikan indikasi signal buy pada periode Daily. Harga terendah minggu lalu yang beralih fungsi sebagai support berada pada harga 1,0992, selisih 8 pip dari level psikologi 1,1000. Total kenaikan pada pekan lalu, hanya terkoreksi sebesar 38,2 % FR atau hanya sekitar +0,93%. Level tahanan resistance ke depan berada pada kisaran harga 1,1100 ; 1,1125 dan 1,1175 sedangkan dukungan support berada pada harga 1,1062; 1,1040 dan 1,1000.

Brexit Day

Kemarin malam, 31/10 Inggris secara resmi telah meninggalkan Uni Eropa. Bendera yang berjajar di lapangan Parlemen dan Mall, jalan seremonial menuju Istana Buckingham  dan gedung-gedung pemerintah diterangi warna merah, putih dan biru. Boris Johnson mengatakan, bahwa ini bukanlah sebuah akhir, namun sebuah awal babak baru.

Inggris yang memilih untuk meninggalkan blok Eropa, tidak hanya membawa bobot simbolis yang sangat besar, tetapi juga konsekuensi hukum yang signifikan. Hal ini terlihat sepanjang 3 tahun terjadi  perdebatan sengit tentang apakah negara itu harus benar-benar meninggalkan UE, ketentuan pemisahan diri,  hubungan masa depan dan aturan diplomotik, sosial, perdagangan dengan Eropa.

Inggris sudah memisahkan diri, apa selanjutnya?

Sekarang Inggris memasuki masa transisi yang diperkirakan akan berakhir di 31 Desember 2020. Selama periode ini Inggris secara efektif akan tetap berada di serikat pabean Uni Eropa dan pasar tunggal, tetapi akan berada di luar lembaga-lembaga politik dan tidak akan ada anggota Parlemen Eropa di Inggris.

Bagaimana dengan kesepakatan perdagangan masa depan? Yang menjadi perhatian utama adalah  negosiasi kesepakatan perdagangan dengan UE. Inggris menginginkan akses sebanyak mungkin untuk barang dan layanannya ke UE. Tetapi pemerintah telah menjelaskan, bahwa Inggris harus meninggalkan serikat pabean dan pasar tunggal dan mengakhiri keseluruhan yurisdiksi pengadilan Eropa.

Waktu tidak bersahabat dan sangat singkat. Uni Eropa  membutuhkan waktu berminggu bahkan berbulan lamanya untuk menyetujui mandat negosiasi formal, dengan keseluruhan 27 negara anggota yang tersisa dan Parlemen Eropa harus sepakat. Sehingga pembicaraan formal mungkin baru akan terjadi  di bulan Maret. Jika tidak ada kesepakatan perdagangan yang disepakati dan diratifikasi pada akhir tahun ini, maka Inggris menghadapi tarif ekspor ke Uni Eropa.

Johnson memiliki pandangan, bahwa  Inggris  selaras dengan aturan Uni Eropa, sehingga negosiasi harusnya bisa dilakukan dengan mudah. Tetapi para ahli dan kritikus berpendapat, negosiasi akan berjalan lambat dan sulit karena kepentingan  Inggris yang ingin memiliki kebebasan untuk menyimpang dari aturan Uni Eropa dan dapat melakukan kesepakatan dengan negara lain. Mengingat bahwa kesepakatan bukan hanya menyangkut masalah perdagangan yang perlu diselesaikan. Inggris harus menyetujui bagaimana akan bekerja sama dengan Uni Eropa dalam hal keamanan dan penegakan hukum. Dan masih banyak masalah yang harus dinegosiasikan  pada berbagai bidang, yang membutuhkan kerja sama. GBPUSD, Daily.

Secara teknis GBPUSD, masih menunjukkan bias naik setelah membreakout harga tinggi mingguan di 1,3173 dan ditutup pada harga 1,3200 pekan lalu. Jika melanjutkan kenaikan pada minggu ini, maka resistance pada kisaran harga 1,3250 akan menjadi tujuan. Indikator momentum RSI dan MACD memvalidasi pergerakan harga ke atas, dengan RSI diatas level >50 dan MACD pada zona positif di area beli. Tingkat support di 1,3173; 1,3125.

FOMC- Dalam pertemuan kemarin FOMC  menunjukkan bahwa pasar tenaga kerja masih kuat dan  kegiatan ekonomi telah meningkat secara moderat. Tingkat pengangguran masih cukup solid dan rendah, pengeluaran rumah tangga  meningkat dengan kecepatan sedang, walaupun investasi  bisnis dan ekspor masih lemah. Inflasi untuk barang-barang selain makanan dan energi di bawah 2 %.

Komite berupaya untuk mendorong lapangan kerja tetap maksimum dan stabilitas harga dan mempertahankan kisaran target untuk tingkat dana federal pada 1-1/2% hingga 1-3/4 %. Kebijakan moneter saat ini  mendukung ekspansi ekonomi, kondisi pasar tenaga kerja yang kuat dan inflasi yang kembali ke target 2 persen%. Prospek ekonomi, termasuk perkembangan global dan tekanan inflasi yang diredam akan terus dipantau perkembangannya.

USDIndex, Daily. 

USDIndex ditutup melemah, kehilangan sekitar -0,83%. High yang tercipta sempat membuat false breakout pada descending trendline dengan puncak false di 97,98, namun jika di lihat kebelakang, harga puncak ini sebenarnya adalah tingkat harga resistance pada April-Mei 2019 tahun lalu. Harga terlihat terkoreksi 38,2% lebih, sedikit dibawah rata-rata bergerak 200 hari. Indikator momentum RSI belum mencapai area overbought dan saat ini berada pada level negative 47,25. MACD belum memberikan indikasi jual, hanya memang tampilan histogram menurun.

Ady Phangestu

Analis – hfindonesia

Disclaimer : Materi ini disediakan sebagai komunikasi pemasaran umum dengan tujuan hanya sebagai informasi semata dan bukan merupakan riset investasi independen. Di dalam komunikasi ini tidak bermuatan atau harus dianggap memuat saran investasi atau rekomendasi investasi atau permintaan untuk maksud pembelian atau penjualan instrumen keuangan apa pun. Semua informasi yang disajikan berasal dari sumber yang terpercaya dengan reputasi yang baik dan segala informasi yang memuat indikasi kinerja masa lalu bukan merupakan jaminan atau indikator atas kinerja masa depan yang bisa diandalkan. Pengguna mengakui bahwa segala investasi dalam Produk dengan Leverage memiliki tingkat ketidakpastian tertentu dan bahwa segala investasi sejenis ini melibatkan risiko tingkat tinggi yang kewajiban dan tanggung jawabnya semata-mata ditanggung oleh pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari investasi apa pun yang dilakukan berdasarkan informasi yang disediakan dalam komunikasi ini. Dilarang produksi ulang atau mendistribusikan lebih lanjut komunikasi ini tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.

Peringatan Risiko : Perdagangan Produk dengan Leverage seperti Forex dan Derivatif mungkin tidak cocok bagi semua investor karena mengandung risiko tingkat tinggi atas modal Anda. Sebelum melakukan perdagangan, harap pastikan bahwa Anda memahami sepenuhnya kandungan risiko yang terlibat, dengan mempertimbangkan tujuan investasi dan tingkat pengalaman Anda dan bila perlu carilah saran dan masukan dari pihak independen.